Bea Cukai Dumai Musnahkan Barang Tegahan Senilai Rp 2,5 M

DUMAI, HUKRIM, RIAU18 Views

DUMAI,WARTAPENARIAU.com-Kantor Pengawasan, Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) Tipe Madya Pabean B Dumai musnahkan sejumlah barang bukti hasil tegahan periode tahun 2017 dan 2018.

Pemusnahan barang tegahan tersebut dipimpin Kepala KPPBC Dumai, Fuad Fauzi, berlangsung di areal lapangan Satuan Rudal 004 Dumai, hari ini, Rabu (24/7/2019).

Sejumlah awak media di Kota Dumai melakukan liputan pada acara pemusnahan tersebut.

Hadir dalam acara tersebut, Komandan Satuan Rudal 004, Kapolres Dumai, hakim Pengadilan Negeri Dumai, KPKNL, BPOM Perwakilan Dumai dan sejumlah instansi lainnya.

Kepala Kantor BC Dumai, Fuad Fauzi, disela membuka acara pemusnahan tersebut menjelaskan, bahwa barang tegahan yang dimusnahkan melanggar ketentuan larangan pembatasan saat impor.

Pelaku impornya kata Fuad melanggar ketentuan Undang-Undang Cukai serta melanggar ketentuan Kepabeanan.

Terhadap barang yang dimusnahkan jelas Fuad Fauzi lagi, sudah ditetapkan menjadi Barang Milik Negara (BMN).

“Kegiatan pemusnahan BMN ini dilaksanakan setelah mendapatkan persetujuan penusnahan barang oleh Kepala Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Dumai atas nama Menteri Keuangan,” imbuh Fuad lagi.

Atas pelanggaran undang-undang cukai dan Kepabeanan yang dimusnahkan tersebut, Fuad Fauzi menyebut terjadi potensi kerugian negara sekitar Rp 2,5 Miliar.

Demikian soal rokok dan Minuman Mengandung Ethil Alkohol (MMEA) ilegal di pasar dapat menghambat terpenuhinya penerimaan negara dari sektor cukai.

Dengan adanya pemusnahan dimaksud, Fuad Fauzi menyebut berharap dapat menimbulkan efek jera pada pelaku pelanggaran.

Serta dapat meningkatkan sinergi antar instansi pemerintah dalam mengamankan hak-hak penerimaan negara dan melindungi industri dalam negeri, pungkasnya.

Rincian barang bukti hasil tegahan yang dimusnahkan, yakni rokok 462.856 pack, balpress 559 bale, peralatan elektronik 2358 unit, ban bekas 420 pcs, MMEA (minuman alkohol) 280 pcs, kosmetik 384 pcs, sparepart mobil (Velg, Pintu Sunroof) 9 pcs, obat kuat 29 pkgs, mainan 1 koli dan sepatu 2 koli.***(Tambunan)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *