PT NPO Dumai Salurkan Bantuan Sembako Bagi Warga Lingkungan Perusahaan

DUMAI, RIAU, SOSIAL19 Views

DUMAI,WARTAPENARIAU.com-PT Nagamas Palmoil Lestari (NPO) Dumai, sudah ketiga kalinya menyalurkan bantuan bentuk sembako kepada warga lingkungan perusahaan atas keperdulian terhadap dampak pandemi covid 19.

Sebagaimana, Jum’at (3/9/2021) pagi tadi sekitar pukul 09 35 Wib, management PT NPO yang ketiga kalinya menyalurkan bantuan berupa Sembako untuk warga sekitar perusahaan. Bantuan tersebut diserahkan melalui Kelurahan Buluh Kasap, Dumai Timur, Kota Dumai.

Penyerahan bantuan sembako dari PT NPO ini dilaksanakan di halaman kantor lurah Buluh Kasap Dumai Timur disaksikan oleh Lurah, Sekretaris Lurah maupun pegawai lurah lainnya.

Dengan tetap menjalankan protokol kesehatan, Manager PT NPO Dumai, AB Siregar, secara simbolis menyerahkan bantuan sembako kepada Lurah Buluh Kasap, Ganda Prawiranata dan kepada salah seorang RT, Agus Marlianto, mewakili warga Buluh Kasap.

Disela penyerahan bantuan sembako tersebut, Manager PT NPO, AB Siregar, kepada warga lingkungan perusahaan (NPO) melalui Lurah menyebutkan bahwa bantuan Sembako yang diserahkan perusahaan nilainya tidak seberapa.

Akan tetapi tambah AB Siregar, bantuan tersebut merupakan bentuk keperdulian perusahaan (NPO) kepada warga khususnya di lingkungan perusahaan karena perusahaan tetap berkomitmen menjalankan program Corporate Social Responsibility (CSR) sebagaimana amanah UU RI Nomor 40 Tahun 2007 Tentang Tanggung Jawab Sosial Dan Lingkungan oleh perusahaan.

“Bantuan yang kami serahkan ini nilainya tidak seberapa, namun hal ini merupakan pemberian yang iklas dari perusahaan. Mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat bagi keluarga yang menerima”, ungkap AB Siregar, sembari menyebut bahwa pihaknya (NPO) sudah ketiga kalinya tahun 2021 menyerahkan bantuan berupa sembako kepada warga lingkungan perusahaannya melalui Kelurahan Buluh Kasap,”ucap AB Siregar.

Sementara itu, Lurah Buluh Kasap, Ganda Prawiranata S. STP. M.Si, menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasihnya kepada pihak perusahaan (NPO) atas bantuan yang diserahkan.

“Saya menyampaikan ucapan terimakasih kepada perusahaan (NPO) atas atensinya kepada warga lingkungan Buluh Kasap. Perusahaan NPO bukan hanya janji namun bukti nyata menjalankan program CSR nya,” imbuh Lurah Ganda Prawiranata dengan membenarkan kalau PT NPO dalam tahun 2021 sudah tiga kali menyalurkan bantuan sembako kepada warga melalui pihaknya (Kelurahan Buluh Kasap-red).

Atas bantuan yang disalurkan oleh pihak PT NPO, Lurah Buluh Kasap ini juga berharap agar perusahaan lain yang ada di wilayah Pelindo 1 Cabang Dumai untuk turut mengikuti menjalankan program CSR masing-masing mengingat situasi saat ini sangat dibutuhkan warga masyarakat akibat dampak pandemi covid 19.

“Saya berharap perhatian perusahaan di lingkungan Pelindo 1 Cabang Dumai agar lebih perduli dengan warga sekitar perusahaan untuk menyalurkan program CSRnya mengingat saat ini warga sangat membutuhkan akibat dampak covid 19,”ujar Ganda dengan menyebut masih ada sejumlah perusahaan di kawasan pelabuhan Dumai kurang menjalankan program CSR nya.

Kepada Wartapenariau.com diruang kerjanya usai menerima bantuan dari PT NPO, Lurah Ganda Prawiranata, menjelaskan akan memberikan bantuan tersebut kepada warga yang betul-betul layak menerimanya atau tepat sasaran.

Sementara itu, mewakili warga Buluh Kasap, Agus Marlianto, selaku Rt 11 yang turut menerima sembako secara simbolis dari PT NPO, menyebut apresiasi yang tinggi dan menyampaikan ucapan terimakasih kasih kepada manajemen PT NPO karena perusahaan NPO sangat perduli dengan warga. “Bukan soal banyaknya bantuan tersebut akan tetapi atas keperdulian perusahaan kepada warga mengingat saat ini situasi covid 19 masih berdampak”, ujar Agus.

Humas PT NPO Dumai, Wahyu Amri, yang turut mendampingi Pimpinan PT NPO, AB Siregar, saat menyerahkan bantuan sosial kepada Lurah Buluh Kasap Dumai kepada wartapenariau.com, menyebut bantuan yang diserahkan perusahaan Nagamas adalah berupa sembako.

Bantuan sembako tersebut menurut Wahyu Amri merupakan program CSR Nagamas Palmoil Lestari yakni Beras 5 kg dengan jumlah 100 sak atau karung, Minyak goreng kemasan 1 kg sejumlah 100 bungkus, Gula pasir kemasan 1 kg sebanyak 100 bungkus dan termasuk bantuan Masker sebanyak 100 kotak.

“Ini merupakan CSR yang ketiga kalinya tahun ini oleh pihak Nagamas ke kelurahan buluh kasap untuk menanggulangi dampak covid-19,”ungkap humas, Wahyu Amri.

Penulis : Tambunan