Teh Kelor Janjikan Segudang Rupiah

DUMAI, EKONOMI28 Views

DUMAI,WARTAPENARIAU.com-Adalah tanaman daun kelor. Selain ukurannya yang kecil, daun kelor juga memiliki bentuk oval dan bertangkai.

Tinggi pohon bisa mencapai 11 meter dengan ujung-ujung rantingnya dihiasi bunga berwarna kuning beraroma semerbak. Memiliki nama latin Moringa Oleifera, daun kelor dipercaya memiliki manfaat baik untuk kesehatan tubuh

Akhir-akhir ini persoalan wabah Corona Virus Disease-19 (COVID 19) terus ditangani pemerintah Indonesia, termasuk di wilayah Kota Dumai.

Terkait persoalan ini,  Pemko Dumai telah menetapkan status siaga darurat bencana non alam alias Zona Kuning, dalam rangka pencegahan Virus Corona atau Covid-19‎, yang  hingga sampai saat ini belum ada tanda-tanda kesudahannya. Akibat dampak wabah virus Corona, juga dikeluhkan para pedagang dan masyarakat di kota Dumai.

Mengingat khasiat daun kelor, seorang Remon Toriq berinisiatif menangkap peluang usaha teh daun kelor.

Saat di konfirmasi oleh wartapenariau.com terkait usaha dagang yang digeluti Remon Toriq di masa pandemi Covid-19, Remon menyebutkan,”Saya selaku pengusaha rumahan teh daun kelor merasa sebaliknya,”ujarnya.

“Alhamdulillah saat ini peminat teh daun kelor buatan saya penjualannya meningkat. Kalau biasanya laku terjual 10 hingga 15 bungkus perhari, kini penjualannya mencapai  50 bungkus,” ucap Remon lagi.

Bahkan dalam menjalankan bisnis teh daun kelornya, ia bekerja sama dengan beberapa warkop yang ada di Dumai. “Dampak positif kenaikan rezeki dirasakan,”imbuhnya pada wartapenariau.com.

Dengan harga yang terjangkau, Rp.50.000/bungkus. Berat isi 1,3 ons. Masa layak konsumsi selama 15 hari. Aturan minum 1 hari 3 kali.

Saat wartapenariau.com  menanyakan terkait bantuan/pembinaan dari pemerintah Dumai melalui dinas Koperasi, Industri dan UMKM, sontak Remon nyeleneh menjawab “Insya Allah tak ada sama sekali bang,”sindirnya. Sejak 2 bulan ini banyak peminat mengincar teh daun kelor buatannya.

Entah dari mana konsumen mendapat info, baik konsumen lama maupun konsumen baru, tahu manfaat daun kelor tersebut. Salah satu konsumen yang rutin mengkonsumsi teh daun kelor, Siu Kiok (60 th) yang merupakan pengusaha kedai kopi “Acai”.

Pemilik warkop di jalan Merdeka ini mengaku semenjak dirinya rutin minum teh daun kelor olahan Remon Toriq, kolestrol dan penyakit lainnya sudah tidak ada lagi.

“Manjur memang daun teh kelor ini. Penyakit kolestrol saya bisa hilang. Khasiat teh kelor ini memang manjur, tidak diragukan lagi. Penyakit bisa hilang jika rutin meminumnya. Apalagi daun teh kelor ini asli obat tradisional,”kata pemilik kedai kopi Acai ini.

Remon Toriq memiliki usaha rumahan teh daun kelor, yang berada di Jln Soebrantas RT.06 no.7, Kecamatan Dumai Timur, Kota Dumai, dengan nomor Telp. 0812-7542-2701. Usaha tersebut telah berjalan selama 4 tahun.

Penulis : Effendy Sitompul

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *