Walikota Dumai Menutup Bimtek Masterplan Smart City & Quick Win Program Unggulan Kota Dumai

DUMAI,WARTAPENARIAU.com-Walikota Dumai, H. Paisal, SKM, MARS menutup Bimbingan Teknis (Bimtek) Masterplan Smart City & Quick Win Program Unggulan Kota Dumai, bertempat di Balai Sri Bunga Tanjung, Kota Dumai, Selasa (27/9/2022).

Penutupan bimtek tersebut ditandai dengan penandatanganan komitmen bersama Dewan Smart City yang dilakukan Walikota Dumai, Pimpinan DPRD Kota Dumai, unsur Forkopimda Dumai, Asisten, Kepala OPD, dan Camat dilingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Dumai, serta pimpinan BUMD terkait sebagai wujud komitmen dan implementasi gerakan menuju kota cerdas.

Bimbingan teknis penyusunan masterplan Smart City Kota Dumai telah dilaksanakan sebanyak 4 (empat) tahapan sejak bulan Juni 2022 lalu, dan telah disepakati bersama beberapa program untuk mendukung smart city di Kota Dumai yang akan dijalankan bersama dalam jangka pendek (Quick Win) untuk 1 (satu) tahun ke depan, menengah untuk 5 (lima) tahun ke depan dan panjang untuk 10 (sepuluh) tahun kedepan.

Untuk diketahui, Smart City merupakan penerapan dan pengimplementasian teknologi, informasi dan komunikasi secara inovatif, efektif dan efisien yang terintegrasi dengan menghubungkan infrastruktur fisik ekonomi dan sosial dalam sebuah daerah sehingga mampu meningkatkan pelayanan dan mewujudkan kualitas hidup masyarakat yang lebih baik dan sejahtera.

Tenaga Ahli Penyusunan Smart City, Dr. Kristoko Dwi Hartomo, S.Kom, M.Kom dalam sambutannya mengatakan, Kota Dumai merupakan salah satu dari 50 kabupaten/kota yang terpilih dalam proses seleksi oleh Kemenkominfo, dan juga satu-satunya daerah di Provinsi Riau yang terpilih untuk menyusun masterplan kota smart city.

Dalam pelaksanaannya, tim ahli pembimbing telah menghasilkan 4 draft buku, berisi analisis strategis Smart City Kota Dumai, dalam 5-10 tahun ke depan, kesiapan Kota Dumai dalam menyongsong perkembangan baik lokal ataupun secara global.

“Dengan Master Plan Smart City Kota Dumai akan menentukan arah pembangunan kota cerdas kedepan,”harapnya.

Editor:Agustina,S.Pd

Sumber: Diskominfotiksan Kota Dumai