Polres Dumai Menggelar Bhakti Kesehatan Di Gedung Citra Waspada Polres Dumai

DUMAI, RIAU, SOSIAL11 Views

DUMAI,WARTAPENARIAU.com-Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke-76 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2022, Polres Dumai menggelar Bhakti Kesehatan di Gedung Citra Waspada Polres Dumai. Kegiatan Bhakti Kesehatan digelar secara serentak se-Indonesia, Jumat (17/06/2022).

Pantauan dilapangan, warga Kota Dumai tampak antusias datang berbondong-bondong ke Gedung Citra Waspada Polres Dumai untuk mengikuti acara Bhakti Kesehatan Tahun 2022 ini.

Berbagai kegiatan dilakukan Polres Dumai mulai dari sunatan massal, pengobatan ataupun pemeriksaan kesehatan hingga pelaksanaan vaksinasi serentak dengan sasaran prioritas lansia dan anak-anak.

Kapolres Dumai, AKBP Mohammad Kholid, S.I.K mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke – 76.

“Kegiatan hari ini, sunatan massal telah dilaksanakan kepada 50 (lima puluh) orang anak. Kemudian pengobatan ataupun pemeriksaan kesehatan dengan target awal dilaksanakan kepada 200 (dua ratus) orang, kini telah diberikan pelayanan pengobatan ataupun pemeriksaan kesehatan mencapai 432 (empat ratus tiga puluh dua) orang. Kemudian untuk pelayanan vaksinasi serentak telah mencapai 640 dosis,” jelas AKBP Mohammad Kholid.

Acara yang digelar sejak pukul 08.00 WIB tampak turut dipadati dengan orangtua yang mengantarkan buah hatinya untuk khitan.

Salah seorang orang tua menuturkan sangat senang dan merasa sangat terbantu dengan adanya program seperti ini.

“Pastinya sangat senang dan merasa sangat terbantu karena meringankan orangtua dari segi pembiayaan, harapannya terus ada program seperti ini agar bisa menjangkau lebih luas lagi dan untuk Polres Dumai selalu menjadi yang terbaik setiap tahunnnya,”ucap Dina, sambil mendampingi anaknya yang telah selesai dikhitan.***(rls)

Editor: Agustina,S.P.d

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *